Saya membaca di salah satu surat kabar terbitan Banyumas yaitu Banyumas Ekspres, di sana dijelaskan bahwa Banyumas telah diundang untuk mengikuti pengarahan bagi daerah-daerah yang masuk nominasi Adipura tahun 2015. Ternyata penilaian untuk daerah yang masuk nominasi Adipura 2015 sudah dilakukan baik oleh pemerintah pusat, LSM maupun Perguruan Tinggi.
Dari penilaian yang telah dilakukan itu, Kabupaten Banyumas masuk sebagai nominasi Adipura 2015 untuk kategori kota sedang. Hal ini adalah kabar yang membanggakan karena untuk kabupaten yang lain eks karesidenan Banyumas hanya Banyumas saja yang masuk nominasi.
Sebenarnya penilaian adipura telah dilakukan jauh sebelumnya, karena untuk penilaiannya dibagi menjadi dua tahap yakni tahap pertama telah dilakukan pada bulan November sampai Desember 2014 sedangkan tahap dua dilakukan pada bulan Juli 2015. Pada tahap satu Banyumas mendapatkan nilai 74,93 dengan mendapatkan peringkat delapan se-Jawa Tengah. Namun untuk kategori kota sedang, maka Banyumas mendapatkan peringkat ketiga se-Jawa Tengah.
Beberapa komponen yang dinilai untuk Penghargaan Adipura adalah perumahan, jalan, pasar, pertokoan, perkantoran, sekolah, perairan terbuka, terminal, stasiun, TPA, hutan kota, taman kota, rumah sakit / Puskesmas, bank sampah dan fasilitas pengelolaan sampah skala kota.
Tahun ini untuk mendapatkan Adipura agak berat namun mudah-mudahan Banyumas tercinta kembali mendapatkan penghargaan Adipura.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Banyumas Masuk Nominasi Adipura Tahun 2015"
Post a Comment